Selasa, 24 Mei 2016

Pengertian, Perbedaan dan Cara Menggunakan Paste Spesial Pada Microsoft Office Excel

Pengertian Paste Spesial

Paste special merupakan suatu tools yang tersedia pada aplikasi ms.excel apabila kita ingin melakukan copy / menyalin data pada suatu sel / rentang sel (array) ke sel / array lainnya pada lembar kerja di excel.

Fungsi paste special pada saat melakukan copy data ini adalah menyalin suatu data pada suatu sel / array berdasarkan opsi atau pilihan yang tersedia.


kami akan menjelaskan secara detail mengenai paste special pada microsoft excel sebagai berikut :

1  All => menyalin secara keseluruhan isi sel
2  formulas => paste rumus fungsi yang ada pada sel tertentu    
3  values => menaruh data pada sel tertentu, data tersebut berupa teks atau nilai sel    
4  formats => menyalin format sel yang diinginkan  
5  comments => menduplikasi komentar yang ada pada suatu sel  
6  validation => menyalin aturan validasi. Pada screenshot dibawah ini akan ditunjukkan hasil salinan formula, kemudian dilanjutkan penyalinan validasi dan hasil pengechekan  
7  All using Source theme => Menyalin formula, value, format, comment, border, dan validation dengan menggunakan theme yang terdapat pada sumber (source).  
8  All except borders => Menyalin formula, value, format, comment, dan validation. Namun tidak menyertakan garis batas (border).  
9  Column widths => menyamakan lebar kolom sel yang diinginkan  
10 Formulas and number formats => meniru rumus fungsi beserta data format nya  
11 Values and number formats => Menyalin Nilai berupa teks dan Format sel

Perbedaan Paste Dengan Paste Special

Hal yang membedakan penggunaan paste dengan paste spesial di excel ini adalah jika pada saat menyalin data menggunakan paste, maka pada sel tujuan dilakukannya paste hasil yang akan diperoleh adalah format lengkap pada sel awal termasuk rumus formula yang terdapat, format sel, comment atau dengan kata lain adalah pilihan all pada penggunaan opsi di fungsi paste spesial.

Sedangkan jika menggunakan paste special, ketika dilakukan copy pada sel awal kita bisa menyalin hanya nilai atau rumus atau comment atau opsi-opsi yang terdapat pada paste spesial. private komputer 

Cara Menggunakan Paste Special

Cara menggunakan fungsi paste spesial pada excel ini adalah dengan memilih data sumber (bisa berupa sel / rentang sel) kemudian copy lalu klik kanan pada sel tujuan dan pilih paste special.

Shortcut dalam menggunakan copy paste special ini adalah pilih data sumber tekan Ctrl + C (tombol Ctrl dan tombol C secara bersamaan) kemudian arahkan cursor ke sel tujuan dan paste kan dengan Alt+E,S (Tombol Alt dan tombol E secara bersamaan kemudian lepas lalu tekan tombol S). Belajar Microsoft Excell

Tidak ada komentar:

Posting Komentar