Senin, 01 Februari 2016

Tips Menghemat Tinta Pada Printer

Printer merupakan sebuah perangkat output yang digunakan untukmencetak hasil dari sebuah dokumen. Kehadiran printer memang sangat dibutuhkan oleh masyarakat, terutama para pelajar, mahasiswa, dan pegawai kantor. Kehadirannya membawakan banyak manfaat bagi manusia. Dengan adanya printer, kita akan dipermudah untuk mencetak sebuat dokumen.



berikut adalah beberapa tips yang bisa anda gunakan untuk menghemat tinta printer,

1. Lakukan print preview sebelum melakukan pencetakanPrint preview memang sangatlah penting, hal ini dilakukan untuk melihat hasil cetakan sebelum di cetak menggunakan printer, sehingga kita bisa mengecek apakah masih ada kekeliruan dalam dokumen yang akan kita cetak

2. Gunakan jenis font yang hemat tinta
cara yang kedua yaitu, gunakanlah font hemat tinta, karena ada banyak sekali jenis font yang ada pada komputer, maka pilihlah font yang berjenis tipis, karena secara otomatis, font berjenis tipis akan mengkonsumsi tinta yang lebih sedikit dibanding font dengan bentuk tebal

3. Gunakan mode DRAFT
jika anda menggunakan mode ini untuk melakukan pencetakan, maka anda bisa menghemat banyak waktu dan biaya, karena mode draft bisa mempercepat proses pencetakan yang anda lakukan, hal ini disebabkan karena mode ini menjadikan jenis font yang di gunakan berubah menjadi font berjenis tipis dan secara lansung juga akan menghemat penggunaan tinta printer anda, mode ini bisa diaktifkan dengan cara pilih Properties > Printing Shortcut > Print Quality > Fast Draft pada kotak dialog Print..

4. Tingkatkan kecerahan gambardalam melakukan pencetakan dokumen, tentunya kita tidak selalu mencetak dokumen dalam bentuk teks saja, ada disaat kita mencetak dokumen dalam bentuk file gambar yang tentunya akan menggunakan lebih banyak tinta di banding mencetak dokumen dalam bentuk teks, maka untuk menghemat tinta printer kita hal yang harus dilakukan yaitu memperbesar tingkat kecerahan gambar yang akan kita cetak, karena gambar yang lebih cerah akan mengkonsumsi tinta printer yang lebih sedikit dengan gambar gelap atau solid. flashdisk 

5. Gunakan mode Grayscale
cara yang kelima untuk meghemat penggunaan tinta printer yaitu dengan cara menggunakan me=ode grayscale (abu-abu), tulisan dengan warna hitam solid akan diubah menjadi warna abu-abu dengan menggunakan mode grayscale ini, jadi penggunaan tinta warna hitam akan bisa lebih di hemat lagi.

6. Cetak beberapa dokumen dalam selembar kertas
tips terakhir yang menurut saya paling efektif yaitu dengan mencetak beberapa dokumen sekaligus dalam satu lembar kertas, misalnya jika biasanya kita mencetak empat dokumen menggunakan empat lembar kertas, maka untuk menghemat tinta dan kertas kita bisa mencetak empat dokumen tersebut kedalam satu lembar kertas saja, atau jika terlalu kecil anda bisa mencetaknya menjadi dua lembar kertas, dengan cara ini, sleain menghemat tinta, anda juga bisa menghemat penggunaan kertas, cara menggunakannya sangatlah mudah, anda tinggal mengubah pengaturan pada menu print, pilihlah opsi 2 pages per sheet. kursus komputer bersertifikat

Sekian artikel mengenai Tips menghemat tinta printer, semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu teman-teman dan juga dapat menambah informasi dan pengetahuan teman-teman. semoga bermanfaat bagi teman-teman semua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar